Tampilkan postingan dengan label rekomendasi buku. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label rekomendasi buku. Tampilkan semua postingan

Minggu, 24 September 2023

REVIEW BUKU AMERICAN PSYCHO

 

IG: @putriazhari26


Selamat berakhir pekan semuanya~ sudah berapa banyak buku yang sudah dibaca tahun ini? Sudah hampir sampai di penghujung tahun, apakah semua target sudah tercapai? Sama seperti tahun kemarin, tahun ini aku membuat project membaca di akun Goodreads, tapi sepertinya tahun ini juga belum mampu memenuhi target yang sudah aku buat.

Tak masalah lah, yang penting tetap luangkan waktu untuk membaca. Belakangan ini aku jadi suka baca buku bahasa Inggris. Biasanya aku membeli versi terjemahan bahasa Indonesia, tapi tahun ini sejak Januari lalu aku bertekad untuk memulai misi baru dalam ranah membaca. Bahasa inggrisku tidak baik sih, tapi ya... itung itung belajar mengasah skill bahasa. Selalu ada hasil yang baik untuk segala hal baik yang kita lakukan, kan ?

Buku terakhir yang kubaca adalah American Psycho. Ya, benar karya fiksi yang diangkat menjadi film legendaris di tahun awal 2000an. Di bintangi oleh si tampan Christian Bale yang berperan sebagai Patrick Bateman, film ini menjadi trendsetter untuk para pria “Sigma”.

Sabtu, 25 Desember 2021

THE RUNAWAY KING REVIEW (ASCENDANCE #2)

 


FOTO PRIBADI


Penulis: Jennifer A. Neilsen

Tahun Terbit: 2014

Penerbit: Gramedia Pustaka Utama

Jumlah Halaman: 376

ISBN: 978-602-03-0484-7

Penerjemah: Cindy Kristanto

 

Setelah kembali merebut Tahta yang ditinggalkan sang ayah, Jaron yang baru saja memeluk namanya kembali dihantui dengan ancaman – ancaman akan kematiannya. Begitu banyak manusia yang membenci akan kenyataan bahwa dia kembali menyelamatkan kursi raja yang sempat kosong dan menjadi perebutan sengit para Ragen.

Dihari upacara kematian keluarganya Jaron memilih untuk tidak menghadiri upacara tersebut dan berdiam diri di sebuah taman. Di sana juga dia kemudian bertemu dengan perompak yang mencoba untuk menghabisi nyawanya, pertarungan itu sengit, dalam balutan baju raja Jaron masih lihai bertikai seperti Sage. Bertanya – tanya siapa gerangan sekelompok berpkaian hitam yang begitu ingin menghabisinya, ketika dia berhasil menarik topeng salah satu dari mereka, Jaron terperangah menemui Roden adalah salah satu dari mereka.

Roden yang dikenalnya sebagai sekutu saat di Farthenwood sekarang menjadi perompak yang ikut – ikutan ingin menghabisi nyawanya. Dari Roden Jaron kemudian diberi tahu para bajak laut akan menyerang Carthya karna dari dulu hanya nyawanya lah yang diinginkan mereka. Roden memberikan penawaran mundur dari tahta atau para bajak laut akan meluluh lantakkan Carthya. Jaron itu si badung yang tidak ingin kalah, mana mungkin dia menerima permintaan Roden begitu saja. Sampai akhirnya mereka sampai pada kesepakatan 1 minggu untuk menyerahkan diri.

Minggu, 19 Desember 2021

THE FALSE PRINCE REVIEW (ASCENDANCE #1)

 


 


Penulis: Jennifer A. Neilsen

Tahun Terbit: 2013

Penerbit: Gramedia Pustaka Utama

Jumlah Halaman: 392

ISBN: 978-979-22-9832-1

Penerjemah: Cindy Kristanto


Carthya mulai gonjang – ganjing setelah kematian Raja Eckbert beserta istri dan anak pertamanya yang dicanangkan sebagai penerus kerajaan. Kematian mereka menimbulkan kecemasan dan kegembiraan yang tak terbendung bagi banyak orang. Para Ragen serakah mulai mengatur rencana untuk mengambil alih tahta Carthya. Termasuk Conner yang menyiapkan misi terbaiknya untuk merebut tahta Carthya dengan mencari anak – anak yatim yang akan diubahnya menjadi Raja Jaron, anak kedua Eckbert.

Jaron dikabarkan sudah meninggal semenjak kapalnya dibajak oleh perompak, namun tidak ada bukti jasad Jaron yang ditemukan setelah penyerangan tersebut. Conner melihat ini sebagai titik terang untuk memulai drama yang menguntungkan. Dia berkelana dari satu daerah ke daerah lain untuk mengumpulkan anak – anak yatim piatu gelandangan untuk diajarkan dan dijadikan Jaron palsu.

Selasa, 24 Juli 2018

MY SUMMER READING LIST



Belakangan aku sering dapat kabar dari beberapa orang teman Korea bahwa suhu panas di sana begitu luar biasa, bahkan hampir mencapai 40 derajat celcius. Tidak heran jika mereka yang merupakan bangsa kulit putih yang tidak sering terkena panas matahari mulai mengeluh kepanasan, kulit yang sakit, dan hal – hal lainnya. Tidak hanya di Korea, hal yang sama aku rasakan di negaraku sendiri, panas yang begitu menyengat. Aku yang merupakan anak pantai bahkan tidak tahan dengan suhu 33 derajat setiap harinya, jadilah hanya berdiam diri di dalam rumah sambil bekerja atau melanjutkan pelajaran.
Belakangan aku sering menulis karna beberapa pekerjaan lepas dan melanjutkan hobi, juga mengedit beberapa video untuk memenuhi niatku mengisi akun Youtube yang kosong melompong. Ide membuat Youtube bukan karena ingin ikutan tren sih, tapi karena ingin menggunakan ilmu yang sudah ada padaku saat ini, rasanya mubazir jika tidak di gunakan,dan juga skill ini bahasa harus di asah terus agar tidak kaku, kan?
Ok, kembali kepada topic. Beberapa buku yang masuk ke dalam riding listku di beberpa hari panas belakangan ini adalah beberpa buku jadul yang sudah jutaan kali kubaca di masa lampau dan kembali menjadi idaman di beberapa hari terakhir.
Heart Block

Menyukai buku ini seperti menyukai coklat yang mengandunng zat aditiv didalamnya, maka dari itu akan membuatmu ketagihan. Buku ini aku beli ketika masih duduk di bangku kuliah di Medan, aku beli di Gramedia dan berniat menjadi bahan bacaan pas liburan karena di kampungku tidak tersedia toko buku Gramedia hihihi.
Menceritakan seorang penulis terkenal yang kemudian menghilang bersama waktu karena karyanya yang terakhir tidak lahir sefantastis karya sebelumnya. Senja adalah penulis yang sukses namun entah bagaimana kehidupan yang berjalan di sampingnya menuntutnya begitu banyak hingga dia lupa bagaimana merasa bahagia. Senja yang kian tertekan karena orang – orang yang mulai menuntut segala hal dari kegagalan dan kekurangan yang begitu wajar terjadi pada manusia biasa.
Ditengah segala tekanan yang menimpa dia malah menemui ketakutan terbesar bagi paara penulis, Writers Block atau disebut juga kreatifitas buntu.  Melarikan diri untuk sementara waktu dari segala hal duniawi yang melilitnya hingga sesak, Senja memilih untuk menyepi, ditengah kesendiriannya dia bertemu dengan Genta, seorang pelukis muda yang tanpa dia sadari adalah gambar dari cinta yang sesungguhnya.

Eleanor And Park

Siapa yang tidak familiar dengan salah satu dari semua karya terbaik Rainbow Rowell. Menceritakan kisah cinta anak SMA yang begitu polos namun penuh dengan kemurnian didalamnya.  Park dan Eleanor yang bertemu dalam keadaan yang tidak pernah mereka rencanakan, memiliki latar belakang reputasi sosial yang sama; tidak begitu mencolok pada sosial namun memiliki latar belakang keluarga yang berbeda.
Eleanor yang tinggal bersama ayah tiri dan tidak pernah merasa benar – benar memiliki kehangatan keluarga yang sesungguhnya kemudian merasa takut menjalani perasaan jatuh cinta kepada Park yang memiliki orang tua yang intercultural marriage yang di selimuti cinta.

Infinity Yours

Buku karangan Orizuka yang mengambil setting di Korea ini adalah satu – satunya novel bertema Korea yang paling aku suka. Jingga yang bermaksud mengejar cintanya seorang tour guide berkebangsaan Korea yang fasih berbahasa Indonesia tidak pernah menyangka akan bertemu Rayan seorang Arsitektur yang kaku dan dingin yang datang jauh – jauh ke Korea untuk mengambil cintanya kembali, seorang gadis Indonesia yang memutuskan meninggalkannya demi seorang Pria Korea.
Perjalanan singkat mereka di negri gingseng benar – benar penuh warna. Aku suka setiap penggambaran yang diberikan Orizuka kepada pembacanya. Cerita Rayan dan Jingga adalah dua garis yang sengaja di tabrakkan tuhan untuk bertemu. Mereka menemukan cinta yang sebenarnya ketika mengejar cinta yang pernah ada di dalam hati masing – masing.

Dan berikut beberapa buku yang habis aku baca di hari panas beberapa hari belakangan ini. Jika kau punya reading list bagus jangan sungkan untuk meninggalkan alamat blogmu di kolom komentar aku pasti akan main dan mampir ke sana. Selamat menghabiskan hari – hari panas~~~

THE INTERN REVIEW; EXPERIENCE NEVER GETTING OLD

Photo originally from alphacoders.com Experience never getting old, quote sempurna dari film The Intern yang melekat dengan baik di dalam ke...

POpular Post