Tampilkan postingan dengan label wester. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label wester. Tampilkan semua postingan

Minggu, 10 Februari 2019

DUMPLIN (2018)


“Every woman needs to hear”
And  I come back again with another Netflix amazing movie. I just feel amazed watching movie with full of meaning on it. Movie is not born just to please my miserable life, they are born to teach me wise stuff.

Dumplin diangkat dari nover Young New York time best selling Young Adult karya Julie Murphy. Menceritakan seorang anak remaja yang bernama Willi yang ingin mengubah stereotype orang – orang terhadap standar kecantikan wanita. Bahwa setiap orang mendapatkan pengakuan sosial sesuai dengan ukuran badan, warna kulit, bentuk rambut, atau segala macam elemen yang masuk kedalam ukuran ‘Cantik’ secara umum.
Tidak adil ketika menstandarisasi ‘Cantik’ dalam sosial, sedang kita terus – terus menjunjung tinggi kalimat; Cantik itu relatif. Jika kecantikan memang relatif mengapa kita harus menstandarisasi Look seseorang sehingga mereka dapat di terima di dalam masyarakat?
Melalu film ini  mengatakan bahwa semua wanita cantik and every suit is fit in every budy. Willowdean atau yang sering dipanggil Willi merupakan anak perempuan tunggal dari Rosie, Miss kecantikan Texas tahun 1989. Menjadi seorang pemenang Miss kecantikan membuat Rosie  mendapatkan begitu banyak reputasi dari seluruh Texas. Siapa yang tidak mengenalnya? Kesibukannya terhadap dunia Miss kecantikan membuatnya harus memangkas waktu bersama anak perempuannya sendiri. Willi kecil hidup dan tumbuh menjadi seorang anak perempuan berdasarkan didikan saudara perempuan Rosie bernama Lucy. Bagi Willi Lucy adalah buku pertama yang mengajarkannya bagaimana cara hidup dan berinteraksi dengan orang – orang sekitar.
Willi tumbuh menjadi anak perempuan yang begitu berbeda dari embel – embel miss kecantikan. Tubuhnya yang gempal, rambutnya yang blonde, keriting, dan sedikit berantakan membuatnya sangat jauh berbeda dari sang ibu. Setelah kepergian Lucy, will merasa hidupnya hampa. Rosie hanya secara teknis adalah wanita yang melahirkannya tanpa ada hal memori di antara mereka berdua.  Sampai suatu hari dia menemukan sesuatu di tumpukan barang – barang Lucy yang hendak di sumbangkan. Sebuah formulir Miss kecantikan milik Lucy yang tidak pernah dikembalikan kepada panitia penyelenggara kontes kecantikan. Lucy merasa wanita gemuk sepertinya tidak pantas bersaing dengan sang adik Rosie yang saat itu juga mengikuti kontes yang sama. 
Will menunjukkan kepada semua orang bahwa ukuran tidak mendiskripsikan siapa dirimu atau bagaimana sosial harus menerimamu. Bersama beberapa orang teman sekolahnya Will membentuk sebuah revolusi.


It’s worth to watch karena mengandung pesan sosial untuk semua yang menganggap cantik memiliki standar tertentu, bahwa tidak semua manusia berhak menganggap dirinya smepurna dan cantik. Ini Juga menjadi remainder bagi semua wanita untuk mencintai dirinya terlebih dahulu sebelum mencintai seseorang yang lain.  

Rabu, 02 Januari 2019

BIRD BOX (2018)

“When your deepest fear scare you”
P.S. CHECK MY LABEL ON THE RIGHT SIDES. THX.

Well, this is my very first horror Netflix movie I ever watched. I was expecting aliens or something from the other space to taking control of the world, but I ended up finding Malorie (Sandra Bullock) fighting her biggest fear with two kids together.

Kadang – kadang meononton film horror yang membutuhkan imajinasi dan konsentrasi lebih memang akan berakhir luar biasa. Aku berekspektasi akan menemukan spesies alien lainnya yang akan menginvansi bumi, tapi apa boleh dikata bahwa aliens sudah terlalu lelah untuk mampir kebumi hehehe.

Film ini diawali dengan 5 tahun dimasa depan, dimana Melorie dan sepasang anaknya yang berusia 5 untuk pertama kalinya pergi meninggalkan rumah mereka dan mencari suaka tempat tinggal yang aman. Mereka harus melewati sungai dengan mengayuh perahu dengan kedua mata tertutup. Bagiku hal yang paling menakutkan adalah ketika kau harus terus berjalan tanpa mengetahui atau bahkan mendapat gambaran secuil saja akan apa yang ada di depanmu. Ketika pertama wabah Black spirit menyerang kota mereka Malorie sedang mengandung anak semata wayangnya setelah ditinggalkan pasangan hidupnya. Wabah itu menyerahpola pikir seseorang, mempengaruhi pikiran mereka dengan membawa mereka pada hayalan – hayalan yang menakutkan, hayalan – hayalan masa lalu, hingga sampai menyakiti diri mereka sendiri.
Melorie kehilangan Jess saudara perempuannya di perjalanan pulang dari rumah sakit. Semua tampak berbeda setelah hari itu. Wabah tersebut semakin menyebar dan menyerang siapa saja melalui penglihatan.
Setelah banyak membaca ulasan yang merekomendasi film ini aku memutuskan untuk menonton film ini sambil menghabiskan malam minggu hingga larut malam. Tidak ada yang bisa menolak acting luar biasa Sandra Bullock, menjadi seorang ibu yang mendadak bertanggung jawab atas dua nyawa di tengah – tengah wabah mengerikan dan perjalanan jauh di tengah sungai menggambarkan pengorbanan ‘ibu’ yang sebenarnya. Menjadi seorang ibu berarti menerima semua ujian dan kejutan yang akan kau temukan setiap harinya. Terlepas dari apapun bentuk ujian tersebut, ibu akan dengan lantang menantang.

Aktingnya menjadi seorang ibu tidak akan sempurna tanpa didukung akating hebat sepasang anak – anak imut seperti Boy (Julian Edward)  dan Girl (Vivien Lyra Blair). Bagiku mereka bekerja dengan sangat sempurna, pada scene dimana Sandra membentak Girl karna pergi mencarinya setelah diperingati untuk tetap bersembunyi di dalam perahu merupakan scene yang paling menyulitkan menurutku (dan beberapa orang) Namun Sandra sendiri mengakui bahwa scene tersebut adalah yang paling mudah. Pengakuan tersebut disebutkan di acara EllenShow ketika Sandra diundang setelah memerankan Bird Box.
Bird Box  merupakan Psychotic movie yang mana menceritakan tentang apa arti keluarga yang sesungguhnya, bahwa kita akan melakukan apapun untuk keluarga tidak peduli seberapa menakutkan hal tersebut. Menurut kacamataku pribadi film ini menceritakan bagaiman pemikiran – pemikiran tidak sehat dapat mempengaruhi caramu berfikir dan menjalani hidup. pemikiran – pemikiran tidak sehat akan merubah pola pikir dan tingkah lakumu dalam memperlakukan dirimu sendiri.
Well, finally I have decided this movie is worth to watch. Will be one of  Azharikingdom favorite movie for entire life hehe. Hope you will completely agree with me and see you in the next movie review.


Rabu, 05 Desember 2018

THIS WEEK



Jadi, ini beberapa film yang sudah di tonton jauh – jauh hari tapi baru keluar hari ini. Maklum saja banyak hal yang sedang dipusingkan belakangan ini. Jadi, tiga film yang berhasil aku rangkum menjadi satu tulisan pendek. Semoga bisa menjadi rekomendasi kalian di akhir pekan. Aku akan kembali dengan beberapa tulisan lainnya. Terimakasih sudah kembali sudah mampir di Azhari Kingdom.
1.      The Darkest Mind (2018)
Film dengan konsep Divergent dan X-Man digabungkan didalam satu set cerita yang mengambil tema anak – anak remaja yang terjangkit wabah mematikan yang tidak bisa disembuhkan. Pengelompokan akhirnya menjadi satu – satunya jalan keluar untuk mereka bertahan hidup. Setiap anak – anak yang mampu bertahan dari wabah dianugrahi kemampuan bertahan dengan macam – macam kekuatan yang unhuman. Mereka akan di kelompokkan berdasarkan warna, dan dari semua yang hebat pasti ada yang paling hebat. Orange dan Red merupakan warna yang di takuti dan dianggap menjadi ancaman untuk semuanya.
Film ini layak untuk di tonton karena keseluruhannya memang menyenangkan walaupun konsepnya sudah banyak ditemukan di berbagai jenis fim fiksi lain yang lebih dulu meraup ketenaran dengan keberhasilan film mereka. Walaupun menceritakan unhuman ability pada anak – anak remaja, film ini tidak menghilangkan sisi anak remaja yang sesuangguhnya; bertemu dan jatuh cinta. Tapi ending yang harus memisahkan dua insan yang saling jatuh cinta kurasa bukan ending yang cukup adil. Why she need to erased herself in his memory?!

2.      Jason Bourne (2016)
Ini seri Jason  Bourne terakhir yang berhasil aku tonton dalam minggu ini. Setelah membongkar program Treadstone Jason menjalani kehidupannya luntang – lantung. Bertahan hidup adalah satu – satunya motivasi hidupnya. Bekerja menjadi petarung jalanan yang sering dijadikan bahan taruhan judi orang – orang berandalan. Ketika Nicky memutuskan untuk mencari lebih dalam lagi tentang masa lalu Jason, Nicky menyelamatkannya dari hidup yang tidak berguna menjadi petarung jalanan. Jason tidak pernah berfikir ingin menuntut masa lalunya kembali, ia sudah merelakan masa lalu yang tidak bisa dia ingat pergi begitu saja. Bagi Nicky banyak hal yang seharusnya Jason ketahui tentang keterlibatannya di dalam Treadstone, bahwa sesungguhnya Ayahnya lah dalang dari semua asal – muasal dia ikut masuk ke dalam program kotor tersebut.
Apa yang selalu aku dapat dari setiap serial Jason Bourne yang aku tonton? Bahwa jika kau ingin mempercayai seseorang di dalam hidup ini maka percayalah pada dirimu sendiri. Tidak ada yang akan meninggalkanmu keculi dirimu sendiri. Orang sekitar begitu menakutkan dan sulit untuk dipercaya.
3.      War Of  The World (2005)
Film dengan tema alien memang tidak pernah mengecewakan para pecinta sci-fie bukan? Di dintangi oleh Tom Cruise, Dakota Fanning dan beberapa artis hebat lainnya film ini berhasil menjadi film alien yang masih tidak lekang oleh waktu dalam ingatanku meski film – film alien lainnya lahir tahun – tahun setelahnya. Menceritakan sebuah mesin yang tertimbun didalam perut bumi berjuta – juta tahun yang lalu. Suatu hari dengan dukungan para alien mereka muncul ke permukaan bumi dan mengambil alih kehidupan manusia. Ray harus melindungi sepasang anak dari pernikahannya yang gagal. Keadaan menuntut Ray menjadi manusia luar biasa yang harus melawan rasa takutnya dan menjadi Ayah yang melindungi anak – anaknya. Apakah mereka berhasil melewati pindaian mesin penghisap darah tersebut?


Selasa, 16 Oktober 2018

MOVIE BASED ON TRUE STORY



1.      The Girl Walks Ahead
Merupakan kisah nyata dari dogeng seorang Sitting Bull seorang kepala suku kaum asli Amerika, Indian yang kini lukisannya di simpan di State Historical Society di Bismarck, Dakota Utara. Sitting Bull dikenal sebagai seorang yang memperjuangkan hak bangsa Indian terhadap tanah mereka sendiri dari invasi orang kulit putih. Dibantu oleh Chaterin Weldon seorang pelukis bangsa kulit putih yang berasal dari Brooklyn. Pada masa itu pemerintahan Amerika ingin mengambil alih tanah kependudukan para bangsa Indian di Dakota, mereka ingin mengubah cara hidup kuno menjadi modern.
Kedatangan Weldon untuk melukis memberi banyak bantuan kepada mereka, Weldon yang memiliki tingkat ekonomi yang lumayan banyak membantu para penduduk memenuhi kebutuhan hidup mereka ketika jatah bahan pangan mereka di potong menjadi setengah bagian.  Pemunguntan suara pada pembagian lahan sebenarnya jatuh kepada pihak Indian. Sitting Bull memiliki banyak suara untuk memperjuangkan lahan tempat tinggal mereka. Namun, yang terjadi malah mereka di basmi hingga ratusan dari penduduk Indian di buru dan ditembaki. Sitting Bull termasuk salah satu korban yang gugur kala itu. Film ini menceritakan bagaimana bangsa Indian yang merupakan penduduk asli Amerika malah diperlakukan tidak pantas  di rumah mereka sendiri.



2.      Sgt. Stubby

Merupakan film animasi pertama Logan Lerman yang pernah aku tonton. Semenjak mengenal Logan Lerman lewat serial Percy Jackson, aku kemudian mulai tertarik mengikuti perjalanan aktingnya. Fury film lainnya yang membuatku semakin jatuh cinta pada sosok Logan yang selalu cocok dengan karakter anak pintar yang lugu. Stubby merupakan kisah Anjing perang dunia pertama yang dikenal sebagai hero bangsa Amerika. Bersama Cornoy seorang prajurit muda yang ikut berperang melawan German, Stubby menjadi satu – satunya anjing yang dilatih dalam dunia perang dan menjadi maskoot platon pada masa itu. Kehadirannya amat membantu dalam membaca grak – gerik musuh; Siraman gas, prajurit yang terluka, persembunyian lawan, hingga membawa lari bom yang kemudian melukai dirinya sendiri. Lewat animasi ini sejarah menuliskan bahwa tidak hanya berhutang kepada sesama manusia namun juga kepada hewan untuk perdamaain perang dunia.

3.      Man Knew Infinity

If you want tokeep your spirit in reaching your goal you need this movie to keep you motivate. Ramanujan adalah salah satu anggota FRS (Fellow of Royal Society) dalam bidang matematika, merupakan anggota kongres pertama yang berasal dari India. Merupakan salah satu bapak matematika dunia yang rumus – rumusnya saat ini digunakan untuk memecahkan teori big bang.
Srinivasa Iyengar Ramanujan memiliki kemampuan luar biasa dalam bidang matematika. Usianya yang tergolong sangat muda banyak membuat banyak orang terkejut dengan kemampun matematikannya. Namun, perjuangan Ramanujan untuk mengujudkan mimpinya tidaklah semudah ia memecahkan persoalan matematik. Sebagai orang yang tidak berpendidikan, dia banyak di tolak seetiap kali melamar pekerjaan. sekalipun dia telah menunjukkan betapa sempurna kemampuannya berhitung dia masih saja sering ditolak untuk diperjkaan oleh bangsa kulit putih yang saat itu banyak menduduki daerah di India. Setelah mendapatkan pekerjaan sebagai akuntan dan berhasil membeli rumah untuk ibu dan istri tercinta, Ramanujan kemudian mendapat surat tawaran dari Cambridge Universitas untuk mempublikasikan hasil karyanya. Professor Hardy adalah salah satu anggota FRS yang merupakan salah satu professor yang mengajar matematik di Cambridge University pada saat itu. Hardy berkeyakinan bahwa  Ramanujan memiliki potensi yang dapat memberikan gebrakan baru dalam dunia matematik. Namun, beberpa orang mempertanyakan status kependidikannya. Inilah sifat dasar manusia ketika seseorang lebih tinggi dari dirinya maka dia mulai mencari – cari celah kekurangan seseorang tersebut.




Rabu, 26 September 2018

SIERRA BURGESS IS A LOSER (2018)



Ok, before I write further I just
wanna said I love Sunflower  song so much.

Begitu banyak yang aku suka dari Sierra, karakternya yang bertalenta dan cerdas. Ya, siapa yang akan menolak wanita cerdas, bukan? Ya hanya segelintir manusia yang mugnkin masih mempertahankan egoism terhadap penampilan dan mengenyampingkan inteligensi, tapi beberapa orang teman yang pernah aku tanyai mereka lebih memilih pasangan yang memiliki isi kepala dari pada berwajah.
Berawal dari Veronica yang awalnya kusangka jelmaan Alexa Medina dari Reality High yang memberikan Nomer Ponsel Sierra secara iseng kepada seorang pria yang menyapanya di sebuah cafĂ©. Jamey, yang merupakan kapten Football sekolah cukup tahu latar belakang Veronica yang merupakan head Cheerleader Tiger Football Club. Tidak seperti Veronica Jamey merupakan pria yang hang out dengan orang – orang biasa, denga orang – orang yang tidak memiliki populeritas tinggi, karna itu Jamey memiliki kriteria wanita idaman yang berbeda.
Perkenalan itupun terjadi, Jamey dan Sierra yang memulai semuanya lewat pesan SMS, Sierra yang sadar bahwa Jamey adalah salah sasaran tetap menjalani momen yang menakjubkan ini sebagai sesuatu yang baru dalam dirinya, sampai suatu hari dia tahu bahwa selama ini Jamey berfikir dia adalah Veronica. Veronica yang saat itu diputusi oleh Spence kekasih yang begitu membuatnya tergila – gila terpuruk dan ingin kembali ke pelukan Spence bagaimanapun caranya.
Sampai ke detik ini aku masih berfikir Veronica adalah tokoh antagonis yang sudah kuprediksi scenenya, tetap ternyata aku salah besar, Veronica adalah karakter antagonis yang sebenarnya tidak pernah mendapatkan pelukan seorang teman sejati.
Setelah mengetahui segalanya Sierra menawari kesepakatan yang saling menguntungkan, Sierra akan mengajari Veronica sastra agar dia tampak pintar di depan Spence sebagai imbalannya dia harus membantu Sierra bersama Jamey. Setelah Veronica menyanggupinya mereka kemudian berubah menjadi sepasang teman baik. Veronica yang sebenarnya hidup dalam kesepian dan Sierra yang hidup dalam kepercayaan diri yang rendah.
Jamey tetap menjalani hubungannya bersama soerang wanita yang bersemunyi dibalik bayang – bayang Veronica ratu Cheerleader dan jatuh cinta. Jamey jatuh cinta kepada wanita yang selalu diajaknya bicara, yang suaranya berisi seperti “Gemuk”,  seorang yang benar – benar yang berhasil membuatnya jatuh cinta dengan perasaan. Namun, serapat appaun bangkai di tutup baunyaakan tercium juga. Tepat pada pertandingan Footbaall antar sekolah semua rahasia mereka terbongkar karena kebodohan dan emosi tidak mendasar Sierra. Hal itu membuatnya benar – benar kacau, tidak hanya kehilangan Jamey, tapu juga Dan (sahabat dekatnya), dan Veronica(teman baru yang ditemukan dalam keadaan yang tidak pernah disangka).
Sunflower song lahir untuk menjelaskan bagaimana posisi dan perasaan Sierra menjadi dirinya selama ini. Dalam percakapan di telfon Jamey pernah mengatakan jika dia menjadi bunga maka dia berhak menjadi Mawar, ratu dari segala bungan,  yang akan membuat bungan lainnya cemburu. Dalam lagu yang ditulisnya untuk tugas puisi sekolah Sierra mengambarkan dirinya sebagai bunga matahari yang menjualng tinggi namun tidak ada satupun yang pernah melirik bunga matahari dengan cara yang sama seperti mereka melirik bunga mawar.
Dan..
Yah, kau bisa menebak akhir cerita yang bahadia. Jamet muncul didepan rumah Sierra dimalam Home coming.

If you can’t realted with all of these sutuaton it’s ok, but I can. I had experienced it long time ago, so I will say this story has possibility happen in real life.
Seperti kata Jamey Sierra tidak pernah akan menjadi tipe ideal common boys because she is not common girl. Sierra mengingatkanku pada kutipan yang paling aku suka dari The Little Prince karya Antoine De Saint Exupery (ini  hadiah ulang tahun yang kubeli untuk diriku sendiri tahun 2013 lalu) “It’s only with one’s heart that one can see clearly. What is essential is invisible to the eyes” Sierra adalah sesuatu yang essential.
Jamey, oh ya aku jatuh cinta pada Noah sejak bersama Lara Jean dan semakin jatuh cinta padanya ketika menjadi sosok Jamey. Menjadi kapten Football sekolah Jamey memilih menjadi pria yang rendah hati, memiliki selera seni, tidak berteman dengan orang – orang yang memiliki reputasi sosial. Jatuh cinta kepada Sierra adalah sesuatu yang paling murni yang dirasakannya.  He is not common man.
Veronica, dia tidak se-devil yang kubayangkan. You can’t judge a book from the cover adalah kata yang tepat untuk Veroica. Ya, sebutan cantik, idaman semua lelaki, sombong, dan jahat, adalah gambaran yang tepat bagi dirinya. Tapi siapa yang tahu bahwa dia hanyalah anak SMA kesepian yang tidak pernah menemukan tujuan hidup yang jelas, hanya boneka yang dibentuk oleh sang ibu yang frustasi setelah mereka di tinggalkan ayah. Bertemu Sierra membuatnya mengerti rasanya menghabiskan waktu bersama teman, membuatnya memiliki mimpi ketika dewasa.
So, this movie is well done.

THE INTERN REVIEW; EXPERIENCE NEVER GETTING OLD

Photo originally from alphacoders.com Experience never getting old, quote sempurna dari film The Intern yang melekat dengan baik di dalam ke...

POpular Post