Tampilkan postingan dengan label film bagus. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label film bagus. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 01 Januari 2022

REVIEW FILM CRUELLA (2021)

 



Cruella De Vil adalah salah satu villian Disney yang dikenal kejam suka mengumpulkan anak anjing Dalmatian untuk diambil kulitnya dan dijadikan jaket. Tokoh yang satu ini cukup nyentrik menuruku, selain rambutnya yang berwarna hitam – putih selera fashionnya pun cukup eye cathcing. Jujur, aku belum pernah menonton Cruella dalam animasi 101 Dalmation, aku baru mengenal Cruella setelah menontonnya dalam film Cruella dari aplikasi Disney+ hotstar. Film ini rilis tahun 2021 dengan bintang utama Emma Stone sicantik pacaranya Spider man.

Jumat, 24 Desember 2021

REVIEW FILM THE SECRET GARDEN (2020)

 




Menurutku semua manusia yang terlahir didunia bergulat dengan masalah hidup mereka masing – masing. Tidak perduli kau akan terlahir dari keturunan sultan atau masyarakat jelata, setiap manusia yang bernyawa akan berhadapan dengan keglisahan dan masalah hidup mereka masing – masing. Dan untuk itu tak jarang kita diminta berdamai dengan diri kita sendiri.

 BACA JUGA: REVIEW MAID SERIES NETFLIX (2021)

Mary Lennox (Dixie Egerickx) adalah anak bangsawan Inggris usia 10 tahun  yang lahir di India. Kedua orang tuanya meninggal karena penyakit kolera dan Mary kemudian dikirim kembali ke Inggris untuk tinggal bersama pamannya Archibal Craven (Colin Fith) di Misslewaite Manor sebuah pedesaan terpencil di pedalaman Yorkshire. Rumah Craven lebih cocok disebut castil. Begitu besar, begitu suram, begitu banyak kamar yang tidak boleh dikunjungi oleh Mary.

Mary yang diasuh oleh Nyonya Medlock, asisten kepercayaan Craven dilarang untuk bertingkah liar. Menurut Medlock Mary yang tidak terlahir dan besar di Inggris akan sulit dengan norma – norma masyarakat Inggris yang penuh sopan santun. Alih – alih disekolahkan di sekolah khusus, Mary meminta sang paman untuk membiarkannya tetap berada di kediaman mereka dan belajar dari alam dengan caranya sendiri. Craven, sang pamanpun menyetujui.

Sabtu, 20 November 2021

THE BLIND SIDE REVIEW



Saat kecil ibuku memiliki Uwak (kakak dari ibu) yang cukup dekat dengannya. Ibuku kehilangan sosok ibu kandung saat dia berusia 8 tahun dengan meninggalkan 3 orang adik yang masih usia kanak dan balita. Ibu kemudian tumbuh bersama ayah yang penyayang dan  keluarga dari pihak ibunya. Hampir setiap sore ibuku menghabiskan waktunya di rumah nenek pihak ibunya. Sampai usianya cukup besar ibuku masih betah menghabiskan separuh harinya di rumah nenek.

Minggu, 10 Februari 2019

DUMPLIN (2018)


“Every woman needs to hear”
And  I come back again with another Netflix amazing movie. I just feel amazed watching movie with full of meaning on it. Movie is not born just to please my miserable life, they are born to teach me wise stuff.

Dumplin diangkat dari nover Young New York time best selling Young Adult karya Julie Murphy. Menceritakan seorang anak remaja yang bernama Willi yang ingin mengubah stereotype orang – orang terhadap standar kecantikan wanita. Bahwa setiap orang mendapatkan pengakuan sosial sesuai dengan ukuran badan, warna kulit, bentuk rambut, atau segala macam elemen yang masuk kedalam ukuran ‘Cantik’ secara umum.
Tidak adil ketika menstandarisasi ‘Cantik’ dalam sosial, sedang kita terus – terus menjunjung tinggi kalimat; Cantik itu relatif. Jika kecantikan memang relatif mengapa kita harus menstandarisasi Look seseorang sehingga mereka dapat di terima di dalam masyarakat?
Melalu film ini  mengatakan bahwa semua wanita cantik and every suit is fit in every budy. Willowdean atau yang sering dipanggil Willi merupakan anak perempuan tunggal dari Rosie, Miss kecantikan Texas tahun 1989. Menjadi seorang pemenang Miss kecantikan membuat Rosie  mendapatkan begitu banyak reputasi dari seluruh Texas. Siapa yang tidak mengenalnya? Kesibukannya terhadap dunia Miss kecantikan membuatnya harus memangkas waktu bersama anak perempuannya sendiri. Willi kecil hidup dan tumbuh menjadi seorang anak perempuan berdasarkan didikan saudara perempuan Rosie bernama Lucy. Bagi Willi Lucy adalah buku pertama yang mengajarkannya bagaimana cara hidup dan berinteraksi dengan orang – orang sekitar.
Willi tumbuh menjadi anak perempuan yang begitu berbeda dari embel – embel miss kecantikan. Tubuhnya yang gempal, rambutnya yang blonde, keriting, dan sedikit berantakan membuatnya sangat jauh berbeda dari sang ibu. Setelah kepergian Lucy, will merasa hidupnya hampa. Rosie hanya secara teknis adalah wanita yang melahirkannya tanpa ada hal memori di antara mereka berdua.  Sampai suatu hari dia menemukan sesuatu di tumpukan barang – barang Lucy yang hendak di sumbangkan. Sebuah formulir Miss kecantikan milik Lucy yang tidak pernah dikembalikan kepada panitia penyelenggara kontes kecantikan. Lucy merasa wanita gemuk sepertinya tidak pantas bersaing dengan sang adik Rosie yang saat itu juga mengikuti kontes yang sama. 
Will menunjukkan kepada semua orang bahwa ukuran tidak mendiskripsikan siapa dirimu atau bagaimana sosial harus menerimamu. Bersama beberapa orang teman sekolahnya Will membentuk sebuah revolusi.


It’s worth to watch karena mengandung pesan sosial untuk semua yang menganggap cantik memiliki standar tertentu, bahwa tidak semua manusia berhak menganggap dirinya smepurna dan cantik. Ini Juga menjadi remainder bagi semua wanita untuk mencintai dirinya terlebih dahulu sebelum mencintai seseorang yang lain.  

Jumat, 28 September 2018

SPECTACULAR NOW (2013)



I never thought Miles Teller playing in romantic kind of movie, even I admitted among all of Divergent series characters he was picked my interest. Well, this movie is well done. Aku hanya tidak menyangka Beatrice dan Petter pernah menjadi sepasang kekasih hahahaha.

Spectacular Now menceritakan kehidupan anak SMA yang begitu epic dalam mencari jati diri mereka. Berkelut dengan pesta anak SMA, cinta monyet, miuman keras di bawah umur, masalah keluarga, dan kemudian masa depan. Sutter salah seoranga anak SMA yang tumbuh hanya bersama ibunya, Sutter bukan anak yang trouble maker, tetapi dia cukup punya reputasi ‘anak bandel’ di sekolah. Nilai sekolahnya yang tidak pernah bagus, kebiasaannya minum wiski, raja pesta, dan seorang pacar seksi yang benar – benar di cintainya.
Sebagai seorang anak yang cukum punya pamor di sekolahan Sutter memilih untuk memiliki seorang teman sejak kecil—Ricky—pria biasa yang kurang mendapatkan perhatian dari lawan jenis dan Sutter merupakan satu – satunya orang yang memberikannya pengalaman ‘mengenal’ wanita.
Bagi orang lain Sutter dalah lelucon yang tidak akan pernah ada artinya, tidak ada masa depan walaupun setiap malam diterus meneguk wiski sambil memandang lembar essay untuk masuk ke perguruan tinggi yang sudah di tulisnya. Tidak setelah dia bertemu dengan Aimee (Sheilyn Woodly) Siswa wanita yang tidak punya pamor di sekolahan. Aimee hanyalah anak 17 tahun yang serius belajar dan tidak pernah bersenang – senang ala anak SMA. Bagi Sutter Aimee wanita yang belum berpengalaman ‘bersenang – senang’, pintar , dan benar – benar cantik.
Setelah di campakkan Cassidy, wanita yang mebuat mereka menjadi jantung dari setiap pesta, Sutter memilih Aimee. Lagi – lagi Sutter hanya ingin menolong Aimee menikmati masa remaja yang dianggap Sutter hilang begitu saja, namun siapa yang menyangka Aimee membawa hal – hal lain dalam hidupnya.

Cassidy bukan gadis pendiam, pamornya semakin bagus ketika dia memilih untuk mengencari Marcus West seorang atlit sekolah yang atlit dalam grup kemanusian. Tidak seperti Sutter, Marcus adalah seorang pria yang memiliki visi masa depan yang jelas. Cassidy mengakui bahwa Sutter adalah pasangan yang paling membuat hidupnya berwarna, taetapi Cassidy memutuskan meninggalkannya karena Sutter tidak memiliki masa depan.
Ya, Sutter di tinggalkan oleh seorang wanita yang sangat dicintainya karna di nilai tidak memiliki masa depan. Di sisi yang lain, Aimee berada di suatu ruang dalam kepalanya, bersama Aimee dia bisa berbagi rahasia sang ayah yang tidak pernah di kenalnya dna betapa dia merindukan sang aya, bersama Aimee Sutter kemudian melakukan suatu hal yang besar dalam hidupnya yaitu pergi menemui ayahnya. Rasa penasarannya selama ini, hanya di tambali dengan cerita versi sang ibu yang terus – terusan mengatakan ayahnya seorang bejat yang tidak punya hati yang sudah lama sekali eninggalkan mereka. Ketika Aimee menguatkan keyakinannya untuk bertemu sang ayah Sutter menemukan puncak dari kekosongan dirinya selama ini.
Miles teller selalu berhasil menjadi ‘Jerk’ hehehe berperan sebagai anak SMA yang bermasalah benar – benar melekat di dirinya. Tetapi seorang Sutter bukan hanya anak SMA yang penuh dengan masalah, jauh didalam dirinya memiliki potensi yang dipendam karena amarah menumpuk yang membuatnya mati rasa. Kepergian sang ayah diam – diam membuatny berfikri bahwa dia  adalah seorang yang tidak layak di cintai dan tidak layak medapati masa depan.
“Your mother did’t kick me out. I left.”
Pertemuannya dengan sang ayah membuatnya benar – benar terpukul. Selama ini Sutter hanya mengira bahwa Ayah mereka di tendang dari rumah oleh ibu mereka, kenyataanya ibu mereka selalu benar, pria yang mereka sebut ayah memang ‘sampah’ yang sudah meninggalkan keluarga mereka.
Hingga pertengkaran yang terjadi berasamnya dan Aimee membuat hubungan mereka tampak berantakan. Seperti katanya Aimee itu memang benar – benar cantik, karna itulah Aimee bisa mencintai Sutter dengan cara yang berbeda. Tetapi Sutter hanyalah seorang anak yang terbentur dan kacau, ditinggalkan oleh dua orang yang beanr – benar dicintainya Cassidy dan ayahnya. Seperti permintaan essay perguruan tinggi yang selalu menuntutnya untuk menulis hardship yang sudah di laluinya, Hardship yang benar – benar nyata adalah dirinya sendiri. Mengendalikan dirinya sendiri adalah kesulitan yang paling bersar yang pernah di hadapinya selama ini.
Kesulitan itu yang kemudian membuatnya mentup diri dari orang – orang yang menganggapnya berarti, menutup diri dari potensi yang dia miliki. kehadiran Aimee mengubah semuanya.
Well, this is worth to watch anyway. Happy watching..



Rabu, 26 September 2018

SIERRA BURGESS IS A LOSER (2018)



Ok, before I write further I just
wanna said I love Sunflower  song so much.

Begitu banyak yang aku suka dari Sierra, karakternya yang bertalenta dan cerdas. Ya, siapa yang akan menolak wanita cerdas, bukan? Ya hanya segelintir manusia yang mugnkin masih mempertahankan egoism terhadap penampilan dan mengenyampingkan inteligensi, tapi beberapa orang teman yang pernah aku tanyai mereka lebih memilih pasangan yang memiliki isi kepala dari pada berwajah.
Berawal dari Veronica yang awalnya kusangka jelmaan Alexa Medina dari Reality High yang memberikan Nomer Ponsel Sierra secara iseng kepada seorang pria yang menyapanya di sebuah café. Jamey, yang merupakan kapten Football sekolah cukup tahu latar belakang Veronica yang merupakan head Cheerleader Tiger Football Club. Tidak seperti Veronica Jamey merupakan pria yang hang out dengan orang – orang biasa, denga orang – orang yang tidak memiliki populeritas tinggi, karna itu Jamey memiliki kriteria wanita idaman yang berbeda.
Perkenalan itupun terjadi, Jamey dan Sierra yang memulai semuanya lewat pesan SMS, Sierra yang sadar bahwa Jamey adalah salah sasaran tetap menjalani momen yang menakjubkan ini sebagai sesuatu yang baru dalam dirinya, sampai suatu hari dia tahu bahwa selama ini Jamey berfikir dia adalah Veronica. Veronica yang saat itu diputusi oleh Spence kekasih yang begitu membuatnya tergila – gila terpuruk dan ingin kembali ke pelukan Spence bagaimanapun caranya.
Sampai ke detik ini aku masih berfikir Veronica adalah tokoh antagonis yang sudah kuprediksi scenenya, tetap ternyata aku salah besar, Veronica adalah karakter antagonis yang sebenarnya tidak pernah mendapatkan pelukan seorang teman sejati.
Setelah mengetahui segalanya Sierra menawari kesepakatan yang saling menguntungkan, Sierra akan mengajari Veronica sastra agar dia tampak pintar di depan Spence sebagai imbalannya dia harus membantu Sierra bersama Jamey. Setelah Veronica menyanggupinya mereka kemudian berubah menjadi sepasang teman baik. Veronica yang sebenarnya hidup dalam kesepian dan Sierra yang hidup dalam kepercayaan diri yang rendah.
Jamey tetap menjalani hubungannya bersama soerang wanita yang bersemunyi dibalik bayang – bayang Veronica ratu Cheerleader dan jatuh cinta. Jamey jatuh cinta kepada wanita yang selalu diajaknya bicara, yang suaranya berisi seperti “Gemuk”,  seorang yang benar – benar yang berhasil membuatnya jatuh cinta dengan perasaan. Namun, serapat appaun bangkai di tutup baunyaakan tercium juga. Tepat pada pertandingan Footbaall antar sekolah semua rahasia mereka terbongkar karena kebodohan dan emosi tidak mendasar Sierra. Hal itu membuatnya benar – benar kacau, tidak hanya kehilangan Jamey, tapu juga Dan (sahabat dekatnya), dan Veronica(teman baru yang ditemukan dalam keadaan yang tidak pernah disangka).
Sunflower song lahir untuk menjelaskan bagaimana posisi dan perasaan Sierra menjadi dirinya selama ini. Dalam percakapan di telfon Jamey pernah mengatakan jika dia menjadi bunga maka dia berhak menjadi Mawar, ratu dari segala bungan,  yang akan membuat bungan lainnya cemburu. Dalam lagu yang ditulisnya untuk tugas puisi sekolah Sierra mengambarkan dirinya sebagai bunga matahari yang menjualng tinggi namun tidak ada satupun yang pernah melirik bunga matahari dengan cara yang sama seperti mereka melirik bunga mawar.
Dan..
Yah, kau bisa menebak akhir cerita yang bahadia. Jamet muncul didepan rumah Sierra dimalam Home coming.

If you can’t realted with all of these sutuaton it’s ok, but I can. I had experienced it long time ago, so I will say this story has possibility happen in real life.
Seperti kata Jamey Sierra tidak pernah akan menjadi tipe ideal common boys because she is not common girl. Sierra mengingatkanku pada kutipan yang paling aku suka dari The Little Prince karya Antoine De Saint Exupery (ini  hadiah ulang tahun yang kubeli untuk diriku sendiri tahun 2013 lalu) “It’s only with one’s heart that one can see clearly. What is essential is invisible to the eyes” Sierra adalah sesuatu yang essential.
Jamey, oh ya aku jatuh cinta pada Noah sejak bersama Lara Jean dan semakin jatuh cinta padanya ketika menjadi sosok Jamey. Menjadi kapten Football sekolah Jamey memilih menjadi pria yang rendah hati, memiliki selera seni, tidak berteman dengan orang – orang yang memiliki reputasi sosial. Jatuh cinta kepada Sierra adalah sesuatu yang paling murni yang dirasakannya.  He is not common man.
Veronica, dia tidak se-devil yang kubayangkan. You can’t judge a book from the cover adalah kata yang tepat untuk Veroica. Ya, sebutan cantik, idaman semua lelaki, sombong, dan jahat, adalah gambaran yang tepat bagi dirinya. Tapi siapa yang tahu bahwa dia hanyalah anak SMA kesepian yang tidak pernah menemukan tujuan hidup yang jelas, hanya boneka yang dibentuk oleh sang ibu yang frustasi setelah mereka di tinggalkan ayah. Bertemu Sierra membuatnya mengerti rasanya menghabiskan waktu bersama teman, membuatnya memiliki mimpi ketika dewasa.
So, this movie is well done.

Selasa, 27 Maret 2018

REVIEW WONDER (2017)


“Namaku August. Aku tidak akan menggambarkan seperti apa tampangku. Apa pun yang kau bayangkan, mungkin keadaannya lebih buruk.”


Staring: Julia Robert: Isabel Auggie’s Mother
Owen Wilson: Auggie’s Father
Jacob Trembley: August Pullman
Izabela Vidovic: Olivia Pullman Auggie’s sister

Noah Jupe: Jack Will Auggie’s best friend


Novel WONDER karangan R.J. Palacio ini adalah buku yang worth to read untuk semua kalangan usia. Buku yang bergenre kehidupan seperti ini asik buat dibaca dan di ambil pesan moralnya.
Melalui kehidupan August (Augie) Pullman yang terlahir dengan kelainan Mandibulofacial Dysostosis, sebuah kondisi rumit yang membuat wajahnya tampak tidak biasa kita dapat belajar bahwa sesungguhnya sesuatu tidaklah selalu sama seperti apa yang terlihat.

Augie mengalami pertualangan yang lebih menakutkan dari pada berbagai operasi yang telah di jalaninya sejak lahir hingga ia berusia 10 tahun. Pengalaman berharga itu bermula ketika ke- dua orang tuanya memutuskan untuk mengirimnya ke sekolah dan menyudahi masa Home Schoolingnya. Dengan keadaannya yang tidak biasa dan usianya yang masih 10 tahun Augie lebih pintar melindungi perasaan dan dirinya dibandingkan orang dewasa. Augie selalu menganggap dirinya hanyalah anak 10 tahun biasa, dan selalu berpura – pura tidak tahu ketika seseorang melakukan hal – hal yang menyakitkan hati. Dari Augie kita dapat belajar bagaimana kita harus mencintai diri kita sendiri sebelum mencintai orang lain. Bahwa sesunguhnya cinta pertama dalam hidup kita adalah diri kita sendiri.



Dalam buku ini Palacio menyulap pertualangan anak sekolah dasar dengan gaya bahasa dan alur yang begitu menarik. Masalah persahabatan selalu menjadi masalah yang umum di kalangan anak – anak usia 10 tahun. Tidak punya teman, membentuk kelompok, pertengkaran – pertengkaran kecil, namun bagi Augie melalui pertualangan itu dia menemukan arti teman sebenarnya. Seperti hubungan dia dan Jack yang pernah rusak karna Jack mengatakan hal meyakitkan saat pesta Hollowen, mereka kembali berbaikan dan menjadi sahabat. Jack menyadari bahwa memiliki fisik yang tidak sempurna bukan berarti seseorang tidak bisa menjadi teman yang baik. Dan Summer, anak perempuan manis yang pertama kali duduk di meja yang sama dengan Augie saat jam makan siang. Summer bukanlah anak yang dipilih kepala sekolah untuk menemani Augie disekolah. Awalnya Jack mengira dia hanya kasihan pada Augie yang memiliki tampang tidak biasa dan duduk sendirian, tetapi kemudian dia tahu bawha Summer melakukannya karna murni ingin berteman dengan Augie dan tidak menganggapnya berbeda.
Terlepas dari sekolah, konflik – konflik kecil juga terjadi di dalam rumah. Perang batin Via yang begitu menyayangi Augie tetapi di satu sisi tetap ingin menyembunyikan eksistensi adiknya yang tidak normal kepada orang lain termasuk teman lelakinya. Dia begitu mencintai Augie, tetapi dia hanya tidak berani mengahadapi kemungkinan orang – orang akan menjauhinya ketika mereka tahu bahwa dia mempunyai saudara laki – laki yang cacat.

Buku ini menceritakan konflik kehidupan seorang anak cacat fisik, namun tetap dengan gaya bahasa yang ringan. Untukku pribadi, buku ini akan masuk kedalam daftar favorit dan akan menjadi buku pertama yang akan aku wariskan ke anakku nanti hehehehe. Pelajaran sosialnya banyak, jadi bagus untuk dibaca anak – anak agar mereka tahu how to treat people out side there terlepas dari bagaimanapun keadaan mereka.

Rabu, 21 Maret 2018

REVIEW I CAN SPEAK (2017)



For Indonesia and  Korea Japanese army has a lot hurtful meaning, there is a lot perfectly awful memories.
Berawal dari kepindahan tugas pekerjaannya Park Minjae kemudian sering bertemu dengan Na Ok Boon seorang nenek yang sering sekali menyampaikan Complain tentang masalah – maslaah sekitarnya ke kantor social. Min Jae merupakan seorang pegawai negeri golongan 5 yang mahir berbahasa Inggris, tidak punya keluarga selain adik laki – lakinya yang saat itu masih berada di abngku SMA.
Na Ok Boon merupakan pelanggan kanto social yang sudah sering meresahkan para pekerja karena laporannya yang dating bertubi – tubi setiap harinya. Sampai pada suatu hari Ok Boon berhadapan dengan Min Jae yang menghapinya dengan muka tebal dan pura – pura kebal.
Masa lalu Ok Boon membuatnya hanya berakhir menjadi seorang pejahit di pasar tradisional, tinggal sendirian, dan kesepian. Ok Boon kemudian  terfikir untuk belajar bahasa Inggris ketika bertemu dengan teman lamanya di sebuah kafe dan melihat si kawan berbicara dengan sangat lancar dalam bahasa Inggris. Walaupun sudah berusia lanjut, semangatnya untuk terus menggali dan mencapai keinginannya untuk dapat berbahasa Inggris tidaklah punah. Suatu hari dia ditolak oleh sebuah lembaga belajar bahasa Inggris karena keterlambatannya dalam menyerap dan mendengarkan penjelasan sangatlah lamban dibandingkan peserta yang berada dalam kelas lainnya.
Ok Boon kemudian bertemu dengan Min Jae pegawai negeri yang sering di isenginya dengan laporan keluhan masyarakat yang berjibun. Awalnya Min Jae menolak permintaan Ok Boon sampai suatu hari dia menemukan adiknya yang pergi ke rumah Ok Boon untuk makan malam. Di rumah Ok Boon yang kecil dan penuh dengan tumpukan kain, Min Jae menemukan banyak  tempelan kertas bahasa Inggris yang dapat menjadi bukti betapa besar keinginan Ok Boon dalam mempelajari bahasa Inggris. Sejak saat itu Min jae kemudian bersedia untuk mengajarinya bahasa Inggris.
Ketika hubungan mereka sudah semakin dekat, Min Jae kemudian mengatakan tujuan utamanya belajar bahasa Inggris yaitu untuk bertemu dengan adik kandungnya yang di adopsi dan tinggal di Los Anggles sejak kecil. Sang adik tidak dapat berkomunikasi dengan bahsa Korea. Rasa rindu Ok terus menjadi – jadi sehingga suatu hari Min Jae kemudian menelfon sang adik dan respon yang didapatkan malah tidak baik. Sang adik tidak bersedia bertemu dengan Ok dan ingin Ok tahu bahwa dia tidak pernah mengenang kakaknya lagi.
Untuk menghindari keterpurukan yang mendalam Min Jae berhenti bertemu dan memberinya jasa mengajarkan bahasa Inggris.  Banyak hal yang  tidak di ketahui mengenai Ok termasuk kesendiriannya tanpa menikah, keluarga adik yang diadopsi, dan latar belakangnya yang merupakan seorang pekerja seks para tentara Jepang ketika usianya 13 tahun.


Lagi – lagi negri gingseng mengangkat sejarah kelam mereka bersama Negara sakura ke layar kaca. Sama seperti Indoensia mereka juga mendapat  banyak perlakuan tidak manusia oleh tentara jajahan Jepang. Wanita – wanita yang dipergunakan sebagai budak seks dan diperlakuakn seperti binatang masih menjadi perbincangan dan masalah yang masih di tuntut keadilannya. I Can Speak merupakan sebuah cerita yang di angkat dari kejadian nyata. Jepang masih enggan melayangkan  kata maaf pada Negara – Negara yang mereka zalami. Meninggalkan sejarah memalukan untuk generasi – genarasi mereka kelak.
Film ini menjadi rekomendasiku kali ini. Walaupun aku bukan pengkritik film yang handal dan hanya seorang pemimpi sebelum tidur, percayalah kau tidak akan menyesal menonton film ini. Film yang rilis bersamaan dengan Taxi driver  ini menjadi salah satu film baru yang masuk kedalam list abadiku heheheheh.

So, sampai jumpa di cerita  sebelum tidur selanjutnya.

posted by Azhari

Kamis, 22 Februari 2018

REVIEW FILM : ME BEFORE YOU (2016)

“Mata birumu selalu berhasil mempesonaku, bang.” Begitulah yang kira-kira ingin aku sampaikan padamu wahai Abang Sam Claflin.  pesona yang tiada henti dari lelaki bermata biru yang satu ini. Film-Filmnya kebanyakan ber-ending romantic and happily ever after. Tapi kali ini lain, Me Before you ini sedih. Agak kecewa karena aku termasuk penikmat film yang ujungnya ketemu bahagia misalnya Love, Rosie(2014)tapi it’s ok aku tetap suka. Setelah nonton film ini kepikiran sampai dua hari. Kok ya ada gitu loh inspirasi sang peng-ide cerita untuk membuat akhir yang tak terduga sama sekali.

Will Traynor (Sam Claflin) dibiarkan mengambil keputusan yang tentu berat bagi semua orang, bunuh diri. Ya dia bunuh diri. ia adalah pribadi yang aktif dan berani menantang maut sebelumnya namusn semuanya berubah setelah sebuah motor menabraknya. Will menjadi lumpuh total namun tetap bisa berbicara. Will menjadi putus asa dan bersedih karena segala terapi yang di jalaninya tak membuahkan hasil sama sekali hanya gerakan kecil jari saja yang ia dapatkan. Sampai akhirnya datanglah Lou Clark (Emilia Clarke) mengisi hari-hari muramnya. Lou satu satunya alasan baginya untuk membuka mata di pagi hari.

Lou yang meliliki selera busana aneh yang nyentrik selalu berhasil membuat Will tersenyum, membuat Will mau melakukan sesuatu yang orang hidup lakukan. Wil selama ini seolah-olah kehilangan "hidup". hidup yang tak lagi sama dengan hidupnya yang dahulu. jika dahulu ia bisa loncat-loncatan dari tebing kini ia harus duduk selamanya diatas kursi roda dan semua aktifitasnya dibantu orang lain.  Lou berhasil mengembalikan tawa di wajah Will yang telah sekian lama hilang. Will berhasil menghidupkan mimpi-mimpi yang tak bisa Lou wujudkan selama ini. Will berhasil membuat Lou keluar dari Kota nyaman yang mereka sebut rumah untuk melihat indahnya dunia luar, melihat indahnya Paris. Membuat Lou berhasil mengekspresikan dirinya dengan kaoskaki Bumble bee nya. Waktu singkat yang mereka alami bersama telah menciptakan sesuatu yang baru, yaitu cinta. cinta yang benar-benar bisa membutakan. 


Jalan cerita Me Before You memang menarik, tapi lebih menarik setting tempatnya yang mempertontonkan Rumah-rumah munggil yang nyaman, castil wow khas Inggris, bagaimana kehidupan dan aksen seksi orang Inggis benar saja memikat hatiku. Will berasal dari keluarga kaya yang hanya memiliki seorang anak yaitu hanya dirinya. Sedangkan Lou gadis berusia 26 tahun yang sangat membutuhkan pekerjaan. Sampai akhirnya mereka bertemu sebab keluarga Traynor membutuhkan perawat untuk merawat Will. Awalnya Will tampak sangat menyebalkan namun lama kelamaan mereka menjadi teman yang terpisahkan oleh maut.

Tragis sekali ketika sedang cinta-cintanya dengan seseorang malah ditinggal pergi mengakhiri dunia. Hari-hari Lou bersama Will berjalan semestinya karena Will kembali ceria berkat Lou yang periang. Namun rencana utama harus tetap berjalan. Semua harus berakhir indah sekaligus sedih. Mau tidak mau harus ikhlas jika Will telah menetapkan jika memberikan waktu 6 bulan adalah waktu yang pantas untuk melepaskan jiwa dari raganya.

Buat mewek ya akhirnya. Saat Lou meninggalkan Patrick yang telah 7 tahun bersama demi mengurus Will membujuknya untuk mengurungkan niat kejamnya. Namun begitulah takdir. Semua telah mafhum jika Will memang tak akan sembuh dan keajaiban tak kunjung datang. Mau bagaimana lagi Will tak dapat menerima keadaan nya yang sekarang. Bahkan mantan pacarnya telah menikah dengan sahabat baiknya. Bukankah Will juga berhak mendapatkan kebahagiaan walau bukan dalam porsi yang sama. Satu-satunya kebahagiaan Will adalah menjadi bebas dari segala penderitaan dan kekejaman yang menimpa dirinya ini. Sedih sekaligus harus bahagia. Memang Will harus pergi.  Saat Inilah pentingnya ilmu ikhlas itu, memahami bahwa tak ada yang abadi dan harus dilepaskan pada akhirnya.


BY : SUNFLOWER 7:28 PM 2/22/18

Kamis, 21 Desember 2017

REVIEW IT (2017)



“Percayalah, pernah ada Pennywise dalam hidupku juga dimasa kanak – kanak”
Film yag paling menyebalkan sekaligus mengagumkan adalah film yang mampu mengaduk – ngaduk imajinasiku sampai aku ketakutan setengah mati. Film Horror menakutkan tapi tidak berhasil mengaduk imajiansi dengan sempurna, mereka hanya memberikan rasa takut yang bergulung – gulung diperutmu, dan hilang ketika Film habis dan kau keluar dari ruangan bioskop.

IT berangkat dari suatu tempat dalam dunia imajinasi masa kecil dimana ada balon, perayaan, dan badut menjadi mimpi buruk yang memakan ilusiku habis tak bersisa semalaman diatas tempat tidur tanpa berani memejamkan mata. Menurutku IT merupakan salah satu film supranatural yang menceritakan ketakutan yang kita miliki dimasa kecil, ketakutan anak – anak dan bagaimana cara mereka melawannya.


Dalam film yang diangkat dari novel penulis kondang dunia Stephen King menceritakan 4 orang anak lelaki yang saling berteman dengan latar belakang keluarga berbeda – beda dan ketakutan yang berbeda juga. Bill(Jaeden Lieberher) kehilangan seorang adik yang tidak dapat ditemukan dan kedua orang tua yang seakan Move on dari sang adik tanpa menacari penjelasan atas kematiannya. Kecemasan tumbuh dalam diri Billi yang kemudian menjadi pusat kesedihan dan ketakutannya. Richie(Finn Wolfarhard) anak lelaki berkacamata yang betah sekali berceloteh memiliki ketakutan pada Badut, Stanley(Wyatt oleff) anak Yahudi yang belum bisa membaca Torah, dan ketakutan terbesarnya adalah lukisa wanita dengan wajah berantakan di  runang kerja ayahnya, dan Eddie (Jack Dylan Gnazer) seorang anak lelaki yang punya kebiasaan minum obat ini – itu tanpa tahu jelas apa penyakitnya, ibu menjadi alasan  yang tidak bisa dibantah Eddie.
Mereka pemeran utama yang kemudian bertemu dengan Mike(Chosen Jacobs), Baverly(Sophia Lilis), dan Ben(Jeremy Ray Taylor) dengan ketakutan mereka masing – masing. Dalam film ini digambarkan teror badut yang setiap 27 tahun sekali muncul dan menculik anak – anak. Kota Derry dianggap seperti mendapatkan kutukan. Tapi setiap kabar kehilangan hanya berakhir dengan foto – foto orang hilang yang ditempel dimana – mana tanpa hasil sama sekali.


Pennywise (Bill Skansgard) begitu nama badut penari yang menyeranga anak – anak ini satu – persatu. I can tell you Pennywise sukses sekali berakting se-psikopat – psikopatnya. Tanpa Dia  aku tidak pernah tahu bahwa Pennywise punya wajah menawan nan tampan di kehidupan aslinya hehehe..

Misi inti mereka adalah mencari dimana Jasad Georgie adik Bill yang menghilang setahun yang lalu. Bill hanya ingin menemui kenyataan pasti terhadap apa yang terjadi pada adik semata wayangnya. Pencarian itu tidak gampang, mereka mulai ditakuti oleh ketakutan mereka masing – masing. Diujung ketakutan tersebut selalu saja muncul seorang badut dengan balon merah. Masuk kedalam gorong – gorong, menulusuri sumur, dan kemudian berada di titik inti tempat dimana Pennywise bersembunyi dan  membawa anak – anak yang telah diculiknya melayang di udara.

Menurutku pribadi, film ini menggambarkan ketakutan masa kanak – kanak kita yang harus kita lalui untuk mencapai tahap selanjutnya dalam kehidupan. Errr—ini hanya bagaimana caraku melihat dan mengartikan IT dari kacamataku, kau boleh tidak setuju jika kau mau. Pennywise merupakan suatu tahap dalam kehidupan yang harus kau lampaui. Cara melampauinya kau harus berani melangkah dengan segala hal yang ada dibawah sol sepatumu saat ini; orang tua yang over protective, pembulian, kenangan masa lalu atas kehilangan seseorang, gosip buruk yang membuat wajahmu terlihat sangat kotor, atau peraturan – peraturan tertentu yang ditetapkan orang dewasa tanpa mendengar pendapatmu. Hal – hal tersebut sebenarnya yang akan membuatmu ketakutan, depresi, dan tidak memapu mengangkat sepatumu untuk melangkah lebih jauh lagi. Untuk menulis sebuah kehidupan yang lebih besar dari saat ini.


Pennywise adalah poin utama yang harus kau lampaui untuk mencapai kedewasaan. Kau dipenuhi ketakutan dan Pennywise merupakan perasaan antagonis yang selalu merasuki pikiranmu dan mengatakan “Menyerahlah, karna terlalu menakutkan untuk melewati masa – masa ini.”  kata – kata yang paling sering disebutkan Pennywise adalah “Float”—melayang. Ya, pikiran antagonis sering sekali membuatmu ingin melayang dari cita – cita masa depan yang sudah kau atur, sedang untuk menuju masa depan kau harus menjadi dewasa, untuk menjadi dewasa kau umurm harus bertambah dan kau harus melewati segala rintangan yang kau temui di usia saat ini; seperti pembulian yang terjadi pada Ben misalnya.

Tidak semua orang mampu menekan perasaan anatagonisnya dan bangkit dari keakutan, ketakutan bisa merubahmu menjadi makhluk lain. Seperti Henry yang merupakan pembuli paling menyebalkan namun memiliki ketakuan terhadap ayahnya sendiri. Henry tidak memilih untuk melawan ketakutan itu dengan cara yang baik; menjadi anak yang diharapkan orang tuanya. Dia membiarkan perasaan antagonis merasuki pikirannya dengan membunuh ayahnya sendiri. Sejak saat itu Henry sudah berhasil memilih masa depannnya. Menjadi seorang trouble makker.

Apa pilihan enam sekawan yang kemudian berperang dengan Pennywise? Mereka memilih untuk membung jauh – jauh rasa takut mereka dan bangkit melawan Pennywise. Di bagian ini semua dari mereka masing – masing dipertemukan dengan ketakutannya. Seperti beverly yang dipertemukan dengan wajah sang ayah yang sangat dibencinya, atau Bill yang menemukan jaket hujan Georgie dan menemukan pertanyaan besarnya selama ini bahwa Georgie benar telah mati. Ketika semua dari mereka mampu melawan ketakuannya Pennywise mulai melemah, ketakutan malah berbalik menyerangnya. Pennywise masuk kedalam sumur dan menghilang menjadi keping – keping.

Stephen King tidak pernah mengecewakan, bukan? dan aku suka film ini walaupun dia mengaduk – ngaduk imajinasiku dengan sangat kejam hahahaha. Ini visualisasi dari masa kanak – kanak kita menuju kedewasaan. Hanya pemenang yang mampu menyusun mimpi – mimpi dan kemudian mengujudkannya.


Minggu, 03 Desember 2017

REVIEW FILM : ORANGE (2016)



Takamiya naho terkekejut karena mendapatkan surat di dalam tasnya yang dikirim oleh dirinya sendiri dari 10 tahun dimasa depan. Naho sudah naik ke kelas 2 sekolah menengah atas dan hari ini adalah hari pertamanya masuk sekolah. Awalnya ia ragu apakah benar surat tersebut benar-benar dikirim oleh dirinya sendiri dimasa depan dan mengapa dirinya dimasa depan memutuskan untuk mengiriminya surat, apa yang terjadi dimasa depan? Kembali dibacanya surat tersebut, Naruse Kakeru si murid baru masuk kedalam kelas dan memperkenalkan diri, wow semua yang dikatakan dalam surat benar-benar menjadi nyata ! Naho semakin bertambah bingung.
Semua yang tertulis di dalam surat merupakan larangan atau perintah apa-apa saja yang seharusnya Naho lakukan. Mulai dari ia harus berpartisipasi dalam lomba lari estafet sampai bagaimana seharusnya ia memperlakukan Kakeru. Film Jepang yang satu ini berhasil membuat saya senyum-senyum sendiri. Selain melihat kelucuan cinta monyet anak SMA, aktor-aktornya pun tampan.
Murasaka azusa, Chino takako, Higata saku, Takamiya naho, Suwa hiroto, Lima sekawan ini ternyata masih berteman sampai 10 tahun di masa depan. Akan tetapi ada seorang yang sudah meninggalkan dunia inilah mengapa surat tersebut datang dari masa depan, supaya penyesalan-penyesalan di masa depan itu tidak terjadi.
Ketika itu setelah selesai festival olahraga Naho berjalan terseok, kakinya sakit  karena memakai sepatu yang kekecilan. Kemudian Kakeru datang menghampirinya membawa kota P3K. Yang selanjutnya terjadi sungguh menggemaskan.
“Kau Baik-baik saja ? Biarkan aku melihat kakimu. Duduk disana” kata Kakeru tiba-tiba.
“Ini tak Apa” kata Naho yang bingung. Ia sebenarnya masih canggung dengan Kakeru.
 “Kemarilah. Cepat.” Kakeru memaksa, kemudian membuka sepatu naho dan mulai mengobati lukanya.
“Kau harusnya bilang kalau ukurannya salah” Kakeru melihat Naho kesakitan
“Tapi.. hanya untuk kelas olahraga, tidak apa apa... tapi bila sekarang sudah terlambat tidak apa..aku akan menahannya.” Naho menjawab.
“Jika kau menahannya kau akan kesakitan, kau tahu?” Kakeru mendongak dan melihat Naho. Kaki naho berada di Paha kakeru yang berjongkok didepannya sedangkan naho diduk dikursi. Sejenak mereka saling berpandangan. Tangan kakeru terus bekerja memplaster luka Naho. Ohh romantisnya..

Tentu saja semua perhatian Kakeru membuat Naho tersipu malu dan bahagia. ya siapa sih yang tidak senang diperhatikan, kan. Apalagi sama anak laki-laki setampan kakeru. Uunnchhh
“Itu membuatku lebih baik. Selama tidak merugikan yang lain tidak akan ada yang memperhatikanku” Kata Naho.
“Aku memperhatikanmu. Kau tau?  Aku tertarik denganmu” Jawab Kakeru sambil memandang Naho.
Naho pun semakin tersipu malu mendapatkan perhatian spesial dari kakeru. Mulai hari itulah Naho dan Kakeru memiliki ketertarikan satu sama lain.
          Suwa hiroto juga mendapatkan surat yang sama. Surat yang di tuliskan oleh dirinya 10 tahun di masa depan. Dari keenam sekawan ini hanya mereka berdua yang mendapatkan surat. Ada yang aneh ? ternyata di masa depan Suwa dan Naho menjadi pasangan dan punya anak satu. Oh, No!. Terus kisah cinta Naho dan Kakeru bagaimana ?
          Semua jawaban yang terjadi di masa depan ada di dalam surat yang di kirim dari 10 tahun di masa depan itu. Surat yang menjelaskan apa-apa yang harus mereka –Suwa dan Naho- lakukan. Kakeru anak yang tertutup. Kakeru baru pindah dari Tokyo dan pada Hari dimana pertama ia masuk sekolah di Matsumoto, ibunya bunuh diri. Kakeru Selanjutkan menjadi anak yang murung karena memikirkan ibunya. Ia merasa gagal menjadi anak karena banyak menuntut dan membentak ibunya sedangkan pada saat itu ibunya sedang sakit.




          Sepuluh tahun dimasa depan Suwa, Naho, saku, chino, dan azu mengunjungi sebuah pemakaman. Kakeru telah meninggal sepuluh tahun yang lalu. Kini neneknya memberi tahu yang sesungguhnya terjadi pada Kakeru. Kakeru bunuh diri, bunuh diri yang sengaja terlihat seperti kecelakaan, ia menabrakkan dirinya ke truk.
          Banyak hal yang akan terjadi sepuluh tahun dari sekarang. Andai saja kita bisa nulis surat untuk diri kita sendiri ya, kemudian kasi bocoran apa-apa saja yang akan terjadi tentu kita takan merasakan penyesalan atas perbuatan kita dimasa lalu. Tapi bukan kah itu curang? Ini sama halnya dengan kita sedang ujian dan mendapatkan bocoran soal. Itulah makanya hidup tak bisa diulang atau mengapa tak ada mesin waktu, karena kita seharusnya memikirkan dengan sebaik mungkin  apa-apa yang akan kita lakukan sehingga tak menimbulkan penyesalan dimasa depan.

         

Film ini berjudul Orange tapi tak tahu apa kaitannya dengan cerita surat yang datang dari masa depan agar dapat mencegah Kakeru bunuh diri. Walaupun begitu film ini cukup menarik untuk disimak. Di akhir cerita memang tak begitu jelas apa yang terjadi selanjutnya, yang jelas Naho dan Suwa berhasil menuntaskan misi yang terdapat dalam surat yang mereka kirim sendiri. Happy Watching, People!

by Sunflower

Rabu, 15 November 2017

REVIEW FILM : I Love The Crazy Little Thing


Film berbahasa mandarin dari tahun 2016 yang saya dapat ambil banyak pelajaran darinya. Film yang menggelarkan cerita tentang keberanian, usaha, kepercayaan pada diri sendiri, dan cinta cukup berhasil memunculkan sesercah sinar bagi jiwa yang gelap (Baiklah ini agak berlebihan).
Jiang yang seorang kepala bagian editor suara di sebuah perusahaan perfilman memiliki keyakinan bahwa seorang editor suara haruslah seperti dokter bedah, tepat dan sempurna. Dengan dibantu oleh asistennya yang bernama Meng Xiao Yan sedang menggarap sebuah film yang ternyata bermasalah. Penulis musik yang digunakan sebagai pengisi suara di film tersebut belum memiliki hak cipta. Masalahnya Jiang Yang harus menemukan sang penulis musik yang tak di ketahui keberadaannya.
Luo Qian Qian adalah pacar Jiang Yang. Malam itu merupakan malam perayaan Luo Qian Qian yang telah berhasil menjadi sutradara. Jiang Yang datang terlambat dan betapa terkejutnya ia saat ia datang ada seorang pria sedang menyatakan permintaannya kepada Qian Qian sebagai pacarnya. Jiang Yang kalap dan melempar kue ke wajah Pria tersebut. Jiang Yang dan Qian Qian pun bertengkar hebat setelah kejadian itu. Jiang Yang dirasa telah berubah ia terlalu berambisi sampai melupakan dirinya dan sekitarnya.
Setelah kejadian pertengkaran dengan Qian Qian, Jiang Yang pun galau hebat. Ia merasa bukan menjadi dirinya sendiri, hilang arah dan tak tahu harus berbuat apa. Tetapi satu yang pasti harus dilakukannya adalah Jian Yang harus mencari Ouyang Qi dan menyelesaikan masalah hak cipta music. Perusahaan hanya memberi Jiang Yang waktu lima hari untuk menyelesaikan semuanya.
Meng Xiao Yang sang asisten melihat sebuah tabloid yang mengatakan Ouyang Qi sanga penulis music menjadi seorang Biksu di A La Shan. Maka, mereka berdua memutuskan mencari Ouyang Qi. Ternyata A La Shan adalah tempat terpencil yang harus ditempuh melalui gurun pasir. Saat berada di tengah gurun pasir kelaparan dan dehidrasi mereka bertemu dengan serombongan orang-orang dan unta yang ternyata adalah orang-orang yang sedang syuting. Orang orang tersebut pada akhirnya menghantarkan Jiang Yang dan Xiao Yan ke kuil yang katanya Si Ouyang Qi berada disana. Akan tetapi  yang mereka temukan adalah kekecewaan, Ouyang Qi tidak lagi berada disana.
Dengan kata lain Jiang Yang telah gagal menemukan Ouyang Qi. Dewan perusahaan memutuskan untuk memecat Xiao Yan tapi jiang yang lebih memilih mundur dan kehilangan pekerjaannya. Sekarang Jiang yan telah kehilangan pekerjaannya, ia juga putus dengan pacarnya dan hubungannya dengan sang ayah juga tak berlangsung baik. Impian terbesar Jiang Yang adalah menjadi Sutradara akan tetapi Jiang Yang menjadi putus asa dan ia memutuskan untuk menerima apa saja pekerjaan walaupun ia tidak menyukainya. Ayah Jiang Yan tak ingin anaknya berputus asa  dan mengerjakan sesuatu yang tak ia sukai lantas berkata yang kira kira begini bunyinya “ Do not care other people are treating you fairly or not, but you need to treat yourself right. You made your choice and you gave up half way you can blame no one.

Ayah Jiang yan berprofesi sebagai mekanik pulpen. Sedari awal ayah Jiang yan sudah memberi tahu bahwa ada orang bernama Ouyang Qi yang membetulkan pulpen antic miliknya di toko sang ayah tapi jiang yang tak mendengarkan karena terlalu sibuk. Orang tersebut juga memberikan alamatnya. Karena dorongan sang yang Jiang yan pun berangkat ke alamat tersebut yang ternyata ada di Hawaii.
Saat Jiang Yan tiba di Rumah Ouyang Qi, ia disambut wanita gendut tukang masak Ouyang Qi dengan marah-marah. Ternyata Ouyang Qi adalah orang yang baik ia bahkan membuat Jiang yang menemukan jati diri dan arah hidupnya. Hanya saja Ouyang Qi belum menemukan kepuasan atas apa yang di kerjakannya sehingga ia sulit untuk menyelesaikan music yang di buatnya dan menjadi terkendala atas hak ciptanya. Ouyang Qi masih saja mencari-cari suara paling ajaib di alam.
Tak di sangka Qian Qian menyusul Jiang yang ke Hawaii. Ia menyadari kesalahpahamannya selama ini pada jiang yang. Ia sadar bahwa hubungan yang baik bukan hanya menuntut satu sama lain untuk menjadi seseorang yang di ingikan tapi bagaimana mereka bertahan menjaga komitmen, pengertian, dan perasaan dintara mereka.
Ada kalimat yang diucapkan qian qian yang cukup melelehkan hati dan membuatnya berbaikan lagi dengan Jiang Yang kira kira seperti ini maksudnya
“ I Walk the path of you. Sorry, I misunderstood you. I wasn’t there for you when you really needed me to be your listener. I walked the way you had walked to understand you”
Ouyang telah pergi ke Gunung berapi untuk mencari suara paling ajaib di alam semesta. Tinggallah jiang yang berdua dengan qian qian. Mereka memutuskan menyusul Ouyang Qi ke gunung. Mereka mencoba mencari apa sebenarnya suara paling ajib di alam semesta itu tapi tak juga menemukannya. Akhirnya Jiang yang tersenyum kepada Qian Qian sambil berkata
“ Terima kasih untuk tahun-tahun belakangan ini. Aku telah kehilangan banyak hal. Aku kehilangan kepercayaan diri, aku kehilangan arah dalam hidup, aku hampir kehilangan keluargaku,  dan aku hampir kehilangan dirimu” sambil terus menatap Qian Qian yang tersipu malu.
Kemudian Jiang yang melanjutkan
“Terima kasih karena tidak menyerah padaku. Aku mencintaimu” Qian Qian mengangkat kepalanya dan menatap Jiang Yang selanjutnya mereka berciuman. Ciuman yang indah dan panjang.
            Ouyang akhirnya sadar bahwa suara paling ajaib, paling indah di muka bumi ini adalah suara yang ditemukan oleh dua hati yang saling mencintai. Ia akhirnya berhenti mencari dan meyelesakan musiknya. Kini tak ada lagi kendala hak cipta yang dihadapi oleh Jiang yan. Jiang yang Sadar bahwa ia telah memaksakan diri atas segala hal sebelumnya. Ia hampir saja kehilangan hubungan dengan ayahnya karena terlalu sibuk bekerja, ia hampir kehilangan dirinya sendiri, dan ia hampir kehilangan cintanya. Kini Jiang yan telah berhasil menjadi sutradara.

Ada satu quote bagus yang dikatakan oleh Ouyang kepada Jiang yang.
“Orang biasanya tumbuh dewasa tiga kali : pertama, ketika kau tau kau bukanlah pusatnya dunia karena itu kau mulai bekerja keras. Kedua, ketika kau benar-benar kelelahan tapi tidak menyerah. Dan ketiga, ketika kau telah menemukan diri sendiri berdiri ditengah dunia, tapi tidak ingin berada disitu.
Intinya segala yang dilakukan dengan kesungguhan hati dan kesabaran akan membuahkan hasil yang luar biasa. Jangan pernah berputus asa.

Write by : Sunflower



THE INTERN REVIEW; EXPERIENCE NEVER GETTING OLD

Photo originally from alphacoders.com Experience never getting old, quote sempurna dari film The Intern yang melekat dengan baik di dalam ke...

POpular Post